Maluku sudah menjadi destinasi yang terkenal dengan keindahan pantainya dan banyak pilihan pantai yang menawan buat mengisi liburan awal tahun bersama keluarga dan berbagai komunitas. Pantai seperti Pantai Natsepa dan Liang pasti sudah banyak dikunjungi warga.
Untuk merasakan sensasi pantai serasa milik pribadi, datanglah ke pantai yang nan indah, sepi dan berpasir putih. Kamu mesti ke Pantai Akipai yang berada di Dusun Wainuru, Negeri Liang, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku.Pantai Akipai menyajikan pemandangan pasir putih dan jejaran pohon yang rimbun berwarna hijau di tepi pantai, serasa pantai penuh dengan warna yang nan indah. Bukan hanya sampai di situ, air laut yang bening menarik traveler untuk menceburkan diri ke dalam laut untuk merasakan bersihnya air laut.
Untuk mencapai Pantai Akipai, traveler hanya perlu melakukan perjalanan kurang lebih 20 menit menggunakan kendaraan motor dari pusat Kota Ambon. Jalan menuju pantai tersebut terbilang sangat mulus dan di pingir jalan banyak pohon yang rindang menemani perjalanan traveling. Dalam perjalanan sesekali menemukan warga menjajakan jualan buah dari hasil kebun seperti durian, serasa mata memandang hijaunya perjalan dan mencium aroma durian yang harum.
Sebelum tiba di Pantai Akipai, traveler bisa mengambil jalur belokan kiri, jalur tanpa jalan aspal jangan mengambil jalur kanan yang menuju Pelabuhan Penyeberangan Hunimua. Untuk menuju Pantai Akipai traveler akan melawati jalur bersemak-semak kurang lebih 200 meter. Jangan kaget lantaran jalur tersebut belum beraspal, karena Pantai Akipai memang tersembunyi dari semak-semak.
Diungkapkan Zainal Abidin Patty, salah satu anggota komunitas Futsal Kalesang FC, dia sengaja mencari pantai yang sepi dikunjungi warga saat musim liburan awal tahun. Pantai Akipai tidak kalahnya indahnya dengan pantai lainnya dan jarak tempuh dari pusat kota tidak terlalu sulit lantaran jalan menuju Negeri Liang sudah beraspal.
Butuh tempat bermain JUDI BOLA ONLINE Silakan klik AGEN SBOBET IBCBET AGEN BOLA ONLINE AGEN SBOBET 25RB atau PREDIKSI PERTANDINGAN
No comments:
Post a Comment